-->

Sabtu, 24 Februari 2018

ALAMAK, The Family MCA Diberangus, Mereka Panik: Ubah Nama Grup, Keluar sampai Unfollow, Ini Jejak Digitalnya


Penangkapan anggota The Family MCA (Muslim Cyber Army) sebagai kelompok penyebar ujaran kebencian dan berita hoax membongkar sejumlah fakta.Setelah diungkap sejumlah grup-grup Whatsapp yang berafiliasi, sejumlah pihak pun panik dan kalang kabut.

Berdasarkan informasi yang tersebar di media sosial, sejumlah cara yang dilakukan untuk menghindar, bersembunyi, kabur, menyelamatkan diri dengan harapan agar tak terlacak.

Diantaranya, dengan mengubah nama-nama grup, keluar dari grup-grup percakapan, sampai dengan meng-unfollow akun yang diduga kuat anggota MCA.

The Family MCA Diberangus, Ini Grup-grup Whatsapp yang Berafiliasi

Pemilik akun Holin Prima misalnya, diketahui mengubah grup ‘Muslim Cyber Army’ menjadi ‘Minang Maimbau (Minang Memanggil)’.

Setelah nama grup dirubah namanya, giliran pemilik akun Syafwal Dasril yang mengubah status grup dari publik menjadi rahasia.

Sementara, grup Srikandi Muslim Cyber Army, langsung dirubah namanya menjadi ‘Indonesia Bangkit’ oleh pemilik akun Tahaanii Saniaa.

Nih, Foto Wajah-wajah dan Identitas Anggota The Family MCA
Selanjutnya, dilanjutkan dengan mengubah sifat grup yang sebelumnya tertutup menjadi rahasia.

Sementara, dalam grup Whatsapp ‘Aksi 21.2.18’ tak mau ketinggalan dengan ‘mengumumkan’ status genting tanda bahaya.

Hal itu disampaikan pemilik nama Abu Jibril FUAD yang menyarankan agar keluar dari sejumlah grup.

FIX, Dosen Berjilbab Sebar Hoax Muazin Dibunuh Orang Gila, Anggota The Family MCA
Diantaranya, Akademi Tempur MCA, Pojok MCA, The United MCA, The Legend MCA, Muslim Coming, MCA News Legend, Special Force MCA, Srikandi Muslim Cyber dan Muslim Sniper.

“TEMAN-TEMAN, SILAHKAN KELUAR DARI GRUP DIBAWAH INI,” tulis Abu Jibril FUAD di grup ‘Aksi 21.2.18’.

Tak ketinggalan, sebuah grup WA pun memampang screenshoot seruan untuk secepatnya meng-unfollow pemilik akun Soraya Alfatih.

The Family MCA Mirip dengan Saracen, Ini Daftar Kesamaan dan Perbedaan
“Yang berteman dengan akun soraya alfatih segera deletw. Segera,” seru salah satu anggotanya.

Sedangkan di grup WA ‘MUSLIM CYBER ARMY’ tertera pengumuman dari pemilik nomor 088211624300 untuk ‘lebih santun’ yang ditujukan kepada para anggota MCA.

“PERHATIAN PARA MCA..!! Besok Cyber polis akan bergerak secara detil,” serunya.

Penangkapan The Family MCA untuk Bungkam Umat Islam?
“Diminta semua pejuang dan sahabat untuk memperhalus bahasa kritikan ke pemerintah,” lanjutnya.




Sebelumnya, beredar sejumlah grup-grup yang disebut-sebut berafiliasi dengan MCA.

Seperti yang diungkap seorang warganet Dede Budhyarto. Dede pun bercuit melalui akun twitter-nya @kangdede78.

Begini Kronologis Penangkapan Kelompok The Family MCA
Grup-grup tersebut menggunakan aplikasi Whatsapp sebagai sarana berkumpul.

Setidaknya ada tujuh grup WA yang disebut berafiliasi dengan The Family MCA.

Dalam cuitannya, Dede menyebut bahwa para tersang yang ditangkap tersebut masuk ke dalam sejumlah grup WA.

Bagi Pendukung The Family MCA, Silahkan Baca Ancaman Mabes Polri Ini
“Grup-grup WA yg diikuti oleh para tersangka, yaitu,” tulisnya.

1.Akademi Tempur MCA
2.Pojok MCA
3.The United MCA
4.The Legend MCA
4.Muslim Coming
5.MCA News Legend
6.Special Force MCA
6.Srikandi Muslim Cyber
7.Muslim Sniper

Fakta Mencengangkan, Salah Satu Anggota The Family MCA Ternyata PNS di Kota Ini
Lanjut Dede dalam cuitan tersebut.

Dalam cuitan selanjutnya, Dede mengungkap bahwa setiap grup-grup Whatsapp itu beranggotakan setidaknya 500 anggota.

“1 Group WA beranggotakan 500 orng,” katanya.

Hei Anggota Kelompok MCA, Kenapa Kabur ke Luar Negeri? Identitas Sudah Ketahuan kok
Ia kemudian menyindir, jika saja seluruh anggota dari grup-grup tersebut ditangkap, maka jelas akan membuat seluruh penjara penuh.

“klo tertangkap semua, full penjara, atau dimasukan di sel khusus yah, ‘Lapas MCA’,” sambungnya.
HALAMAN SELANJUTNYA:

iklan banner

Back To Top